Login

Populer

Menikmati Senja di Ujung Nusa

Femini.id – Sore itu, awan mulai jingga kekuning-kuningan. Burung kutilang pun menari-nari sambil mengepakkan sayap-sayap kecilnya di atas langit. Angin kemayu-kemayu membelai daun pohon. Padi, ilalang, rumput, dan ranting, juga bergerak mengikuti arah angin. Sesekali orang-orangngan sawah yang di buat para petani juga ikut bergoyang.

Udara sejuk nan segar mulai terasa, ditemani cahaya redup matahari yang terpancar di aliran sungai. Sekumpulan bocah masih kelihatan sibuk menyaring ikan, sebagian lagi malah asyik kejar-kejaran mengayuh sepeda sambil tertawa ceria.  

Seorang pria paruh baya berambut putih, menggunakan baju lusuh dan celana panjang berwana hitam, sedang memangkas rumput dengan sabit disudut jalan. Tangannya kurus namun terlihat kuat, dipenuhi urat-urat halus terbungkus kulit sawo matang. Dengan cekatan, pria itu memotong rumput sembari memasukkannya ke dalam karung goni. 

Beberapa saat kemudian, terdengar sayup-sayup suara azan di kumandangkan. *Allahu Akbar Allahu Akbar*…. “Yakwo neuek, ka mugreb” (Ayo pulang nak, sudah mangrib),” teriak pria itu kepada anaknya yang asik bermain sepeda. 

Ya begitulah, suasana senja, Jumat sore (11 Maret 2022) di Gampong Nusa, Kecamatan Loknga, Aceh Besar. Gampong yang indah dengan hamparan sawah, gunung, dan sungai yang dapat membuat mata terpesona, tidak ingin beranjak.

Gampong Nusa terkenal dengan gampong kreatif yang bergerak mengembangkan desa wisata berbasis masyarakat. Potensi lokal itu, terus diramu menjadi berbagai atraksi wisata dengan tujuan utama untuk meningkatkan ekonomi masyarakat dan menjaga keberlanjutan lingkungan. 

Pengelolaan wisata berbasis masyarakat telah dilakoni sejak tahun 2013 secara suakelola masyarakat Gampong Nusa yang bergabung dalam Lembaga Pariwisata Nusa (LPN). Dan pada tahun 2015 Gampong Nusa berani melaunching diri menjadi salah satu destinasi desa wisata berbasis masyarakat di Propinsi Aceh.

Semangat perjuangan masyarakat Gampong Nusa, akhirnya terbayar dengan diraihnya juara pertama dalam ajang Anugerah Desa Wisata Indonesai (ADWI) tahun 2021 lalu, katagori Homestay.  Gampong Nusa pun di nobatkan menjadi desa wisata hingga saat ini. 

Adapun keunikan yang dapat di nikmati di Gampong Nusa yaitu selain dapat menikmati pemandangan yang asri, pengunjung juga dapat menginap di 45 homestay yang merupakan rumah-rumah penduduk, dengan mengikuti kaidah-kaidah kearifan lokal. 

Tidak hanya itu, Nusa juga menyajikan wisata edukasi seperti; cooking class (Kelas memasak), waste management package (pengelolaan sampah), dan traditional games (permainan tradisional) yang merupakan atraksi wisata yang dapat dinikmati di Gampong Nusa. 

Kemudian, pengunjung juga dapat mencicipi makanan lokal. Nuansa budaya lokal lainnya dapat juga diperoleh di saat hari-hari besar yaitu; Hari Meugang, Hari Qurban, dan Kandhuri Maulid, Khanduri Pade, atau adat perkawinan, dan adat-adat beragam lainnya.

- Advertisement -

Berita Terkait