Femini.id – Memberimu waktu untuk berpikir lebih strategis
Ketika kamu bersabar, kamu membiarkan semesta untuk terbuka, dan pandanganmu menjadi lebih jelas. Ini memberimu cukup waktu untuk menganalisis situasi, menyusun rencana, san membuat keputusan terbaik.
Peluang untuk sukses menjadi lebih besar
Garyvee mengatakan; “jika kamu mampu, baik secara finansial atau emosional, menempatkan dirimu pada posisi untuk memiliki kesabaran, kamu memiliki peluang yang jauh lebih baik untuk berhasil.”
Kesabaran membentuk versi terbaik dirimu sendiri
Kegagalan dapat memicu ambisimu, dan kesabaran membuatmu tidak menyerah. Dengan bersabar, kamu belajar dari kesalahan, menjadi lebih baik, dan akhirnya mencapai keberhasilan yang telah kamu perjuangkan selama ini.
Semua datang padamu di waktu yang tepat
Relax. Larimu terlalu kencang, kamu perlu untuk slow down. Sabar, apa yang kamu kejar akan datang kepadamu di waktu yang tepat, di momen yang tepat. Ketika kamu sudah layak dan siap untuk mendapatkannya.
Ini adalah permainan jangka panjang
Ini bukan sprint, tapi marathon. Sukses bukanlah sesuatu yang bisa dicapai dalam semalam. Kamu harus bermain dalam long game, bukan short game. Mereka yang mengharapkan hasil yang instan, tidak mungkin akan menikmati rasa manis dari kesuksesan yang sebenarnya.
Begitu pula dalam finansial. Menabung dan berinvestasi itu permainan jangka panjang. Semakin sabar dan konsisten menabung setiap bulannya, semakin tinggi pula potensi return yang akan didapatkan.